Lombok Barat-Tim pelaksana kampung sehat yang dipimpin langsung oleh kasat narkoba polres lombok barat Iptu Faisal Afrihadi bersama Bhabinkamtibmas dan bhabinsa meninjau kantor desa giri sasak kecamatan kuripan kabupaten lombok barat untuk mengecek administrasi dalam lomba kampung sehat, Sabtu (18/7/2020)
“Kegiatan ini dalam rangka pra penilaian administrasi dan kelengkapan pendukung dalam lomba kampung sehat di kantor desa,”kata Kasat Narkoba Polres Lobar Iptu Faisal Afrihadi.
Ditambahkan Faisal pra penilaian sangat perlu dilakukan guna mengetahui sejauh mana persiapan yang dilakukan oleh pihak desa untuk menunjang lomba kampung sehat.
“Kegiatan tersebut dilaksanakan guna untuk mengetahui laporan per item dari 4 (empat) aspek yang dilombakan yaitu Bidang kesehatan, kelembagaan, sosial ekonomi dan keamanan,”ungkapnya
Dengan telah dilakukan pengecekan administarsi dan kelengkapan yang menunjang dalam lomba kampung sehat sehingga dapat meminimalisir kekurangan bahkan kesalahan dalam menunjang kampung sehat.
“Kegiatan ini dapat diketahui hal mana yang kurang sehingga dapat dilengkapi oleh pemdes desa giri Sasak,”jelasnya
Dalam pengecekan ini kasat narkoba didampingi langsung oleh kepala desa giri Sasak Hamdani dan Sekdes giri Sasak Munaim serta Bhabinkamtibmas dan Babinsa desa giri sasak. (LNG04)
@lombokepo