Karang Taruna Kecamatan Pujut Aksi Di Lapangan Mandalika - newsmetrontb

Sunday, January 12, 2020

Karang Taruna Kecamatan Pujut Aksi Di Lapangan Mandalika

Lombok Tengah - Setelah beberapa minggu lalu Karang Taruna Kecamatan Pujut bersama Karang Taruna Desa sekecamatan Pujut dan organisasi kepemudaan di kecamatan aksi demo di kantor Bupati Lombok Tengah, kini para pemuda Pujut tersebut kembali melakukan aksi bersama ratusan pemuda di lapangan Mandalika Kecamatan Pujut, (12/1).

Namun aksi yang dilakukan kali ini berbeda, mereka tidak melakukan aksi demo melainkan merawat lapangan Mandalika, mereka melakukan penanaman pohon di sekitar lapangan dan sekaligus membersihkan lapangan tersebut.

Ketua panitia Yakub Kaswara yang juga anggota Bidang Lingkungan Hidup (LH) Karang Taruna Kecamatan Pujut menyampaikan bahwa program penghijaun atau go green serta Bersih-bersih atau clean up merupakan program rutin LH. "Program ini rutin kami laksanakan dan kami juga arahkan setiap Karang Taruna Desa di Kecamatan Pujut harus memasukkan program ini di programnya masing-masing tanpa terkecuali" Tuturnya

Yakub juga menyampaikan ratusan pemuda ini memang tidak dari seluruh Desa di kecamatan Pujut karena beberapa Karang Taruna Desa (KTD) sudah menyampaikan izin untuk tidak datang mengingat ada agenda masing-masing Karang Taruna Desa yang sudah di tetapkan pada hari ini jauh-jauh hari sebelumnya. "Ini semua ada KTD-KTD yang izin untuk tidak hadir seperti Karang Taruna Desa Ketare yang sedang melakukan kegiatan pengobatan gratis di Desanya termasuk Karang Taruna Tunggal Kayun Desa Truwai juga ada kegiatan di Desanya dan KTD-KTD yang lain juga sedang ada kegiatan, namun banyak teman-teman yang hadir seperti dari OKP, KKN Unram termasuk juga pemdes Sengkol atau Kepala Desa Sengkol juga ikut serta" ungkapnya

Dalam kegiatan ini Karang Taruna Kecamatan Pujut mengangkat tema "Lestarikan Lapangan Jangan jadikan Kenangan" yang bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pemuda untuk menggerakkan masyarakat banyak supaya sama-sama dalam melestarikan lingkungan baik di Desa masing-masing maupun aset-aset umum supaya terhindar dari berbagai bencana. Jenis bibit yang ditanam dipilih bervariasi dan terdapat juga bibit-bibit pohon buah.

Di lokasi Ketua Karang Taruna Kecamatan Pujut Sri Anom Putra Sanjaya dalam arahannya menyampaikan terimakasih kepada pemuda Pujut yang ikut terlibat dalam kegiatan tersebut "Trimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya saya sampaikan kepada seluruh panitia dan anggota Bidang LH dan tentunya kepada teman-teman semua yang sudah melawan hujan untuk hadir di lapangan tercinta ini, kegiatan ini sudah yang keberapa kalinya kita laksanakan dan ini juga untuk mendukung NTB Gemilang dalam program Zero Wastenya" Ungkapnya

Dalam kesempatan tersebut Anom yang juga merupakan Dewan Pembina Organisasi Kepemudaan Blok Pujut tersebut juga mengingatkan kepada peserta untuk hadir di sore hari nantu untuk menyaksikan laga final sepak bola yang di adakan oleh Karang Taruna Desa Sengkol. "Nanti sore jangan lupa untuk kita sama-sama hadiir dan memeriahkan laga final Sengkol Cup yang di selenggarakan oleh teman-teman KTD Sengkol. Dan selesai Kegiatan ini nanti ketua-ketua KTD juga jangan pulang duluan karena kita akan membahas penjadwalan pemakaian Lapangan" Tutupnya.
@lombokepo

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments