Perdana, Bupati KLU Pimpin Upacara Paripurna Tahun 2020 - newsmetrontb

Tuesday, January 21, 2020

Perdana, Bupati KLU Pimpin Upacara Paripurna Tahun 2020

Lombok Utara - Suasana mendung dan disertai hujan gerimis diawal tahun 2020, Bupati Lombok Utara Dr H Najmul Ahyar,SH,MH memimpin langsung kegiatan upacara paripurna perdana. Kegiatan ini dipusatkan dihalaman Kantor Bupati KLU pada hari selasa, 21 Januari 2020 yang dihadiri oleh anggota Forkopimda, Staf Ahli, Asisten, Kepala SKPD, Kepala Kemenag KLU serta pejabat di lingkup kemenag KLU, para camat se KLU serta PNS pemda dan Kemenag KLU. Dan komandan upacara Agus Prayitno, S.STP dan petugas pengibar bendera dari anggota satpol PP.

Walaupun cuaca dan suasana sedikit mendung yang disertai gerimis, pelaksanaan upacara berlangsung lancar dan khidmad tanpa ada pembubaran peserta. Bupati dalam amanatnya menyampaikan tujuan upacara paripurna.

“Upacara paripurna bulanan pemerintah kabupaten Lombok Utara, sebagai suatu kegiatan rutin setiap bulan atau setiap tanggal 21 bulan yang bersangkutan punya tujuan meningkatkan tali silaturahmi antara seluruh aparatur pemerintah daerah, terbangunnya solidaritas dan sinergitas serta kesatuan pola pikir sebangun dengan langkah – langkah kita sebagai abdi Negara dan abdi masyarakat… “ ungkap H.Najmul mengawali sambutannya.

H. Najmul juga menyampaikan 3 (tiga) hal penting diantaranya PERTAMA : Pelaksanaan APBD tahun anggaran 2020 sudah bisa dimulai pada bulan januari. Dan dirinya sangat mengharapkan kepada setiap OPD agar mulai melaksanakan program/kegiatan sesuai dengan Daftar Pelaksanaan Anggaran (DPA).K : Postur APBD kabupaten Lombok Utara masih dominan dititikberatkan pada upaya penanggulangan bencana, khususnya rehabilitasi dan rekonstruksi. KETIGA: Perlunya menguatkan sinergi dan kerjasama diantara OPD untuk meningkatkan layanan public terkait hal – hal yang berkaitan dengan kebutuhan.

Terkait telah berakhirnya tahun anggaran 2019, Bupati meminta jajarannya untuk untuk mempersiapkan menghadapi pemeriksaan baik yang dilakukan oleh BPK maupun Inspektorat. 
A
beberapa hal yang diminta oleh Bupati terkait pemeriksaan PERTAMA: Mempersiapkan laporan keuangan dan laporan asset setiap OPD serta menyajikan secara baik, benar dan tepat waktu. KEDUA: setiap OPD agar senantiasa berkoordinasi dengan Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah serta pihak Inspektorat. KETIGA: memberikan pelayanan yang maksimal dalam proses pemeriksaan BPK.

H.Najmul juga meminta jajaran ASN untuk melaksanakan kewajibannya selaku Abdi Negara yaitu mempercepat merampungkan penyusunan LKPJ, LPPD, LAKIP dan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Utara. Ada 4 jenis laporan yang harus segera di tuntaskan penyusunanya yaitu PERTAMA: Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) yaitu laporan Kepala Daerah kepada DPRD yang berkaitan dengan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD dan Program yang sudah dikerjakan selama tahun anggaran 2019. KEDUA : Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) yang berisi capaian sasaran yang telah ditetapkan dalam perencanaan, program atau kegiatan yang telah dikerjakan selama setahun. KETIGA : Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah ( LPPD ). KEEMPAT : Laporan keuangan pemerintah daerah sebagai alat evaluasi kinerja pemerintah daerah secara keseluruhannya maupun OPD didalamnya.

Di akhir amanatnya, Bupati mengingat seluruh ASN peserta upacara untuk tetap dan terus meningkatkan disiplin sebagai pelayan publik. Upacara paripurna ditutup dengan do’a yang disampaikan oleh H. Mastur.



(LNG05).
@lombokepo

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments