Tim Pegasus Tinjau Runway Dan Fasilitas Bandara Sekongkang - newsmetrontb

Wednesday, March 6, 2019

Tim Pegasus Tinjau Runway Dan Fasilitas Bandara Sekongkang

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sumbawa Barat Ir. Irhas R Rayes, M. Si
Sumbawa Barat - Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat untuk kali ini bakalan serius menangani Bandara Sekongkang, keseriusan itu terlihat dari penerimaan kedatangan tim pegasus yang rencananya akan mengelola Bandara Sekongkang.

Keseriusan tim pegasus untuk mengelola Bandara Sekongkang itu dengan menurunkan Pilot sebanyak dua orang dan tim teknisnya sebanyak dua orang. Pada Selasa, (5/3).

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sumbawa Barat Ir. Irhas R Rayes, M. Si mengatakan bahwa tim pegasus yang akan berencana mengelola Bandara Sekongkang itu dengan jenis pesawat Cernah harapan yang hanya bisa memuat sampai 7 orang. 

Ia mengatakan tim pegasus tersebut meninjau terkait keselamatan pesawat, penumpang, fasilitas pendukung yang ada Bandara Sekongkang seperti tower, terminal, selanjutnya tinggal pemasangan pemadam kebakaran, untuk runway sendiri sudah sesuai standart sepanjang 850 km dan lebarnya 23 meter. 

Dia berharap semoga bisa melakukan kerja sama dengan AMNT terkait penggunaan pesawat pegasus Air Service, agar perusahaan AMNT bisa memerintahkan karyawannya untuk memakai Bandara Sekongkang.

" semoga masyarakat sekitar bisa memamfaatkan keberadaan Bandara Sekongkang ini, " tuturnya. 

Sebelumnya Bandara Sekongkang pernah dilakukan uji coba, namun karna tidak sesuai dengan perusahaan maka tidak dilanjutkan lagi. 


(Ibrahim)
@lombokepo

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments